Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Long Belt Sander atau Mesin Amplas Sabuk Panjang

Long belt sander atau mesin amplas sabuk panjang atau mesin amplas selendang adalah mesin amplas yang menggunakan sabuk amplas yang panjang. Mesin ini salah satu mesin amplas yang dibutuhkan pada pabrik mebel kayu dengan skala industri. Mesin amplas ini sangat efisien untuk digunakan dalam melakukan pengamplasan untuk menghasilkan permukaan yang rata dan halus pada komponen-komponen kayu. Mesin amplas ini merupakan salah satu mesin kayu dasar yang dibutuhkan pada industri mebel kayu yang menginginkan proses produksi yang cepat dengan finishing yang bagus 

Cara bekerja mesin long belt sander

Mesin ini terdiri dari alat utama berupa 2 silinder drum yang berfungsi untuk memutar sabuk amplas yang dililitkan padanya. 1 drum dihubungkan dengan motor yang berfungsi untuk menggerakkan selinder dan memutar sabuk amplas yang terlilit padanya. Motor menggerakkan sabuk amplas ini pada kecepatan yang konstan, sementara meja kerja yang dapat diatur ketinggiannya sebagai tempat untuk meletakkan benda kerja di bawah sabuk amplas yang berputar. Operator bekerja dengan mengatur kecepatan perputaran sabuk amplas, mengatur tinggi meja kerja dan menekan sabuk amplas yang berputar untuk mengamplas benda kerja untuk mencapai hasil yang diinginkan. 


long belt sander

long belt sander


Kelebihan long belt sander

  • Hasil yang konsisten

Long belt sander menggunakan tenaga mesin untuk menggerakkan sabuk amplas berputar secara kontinyu dan konstan. Peran operator adalah untuk mengatur tekanan sabuk amplas pada permukaan benda kerja. Perputaran amplas roll amplas berlangsung secara konstan dan kontinyu sehingga dapat menghasilkan proses pengamplasan yang stabil. Gesekan antara amplas dan permukaan benda dapat diharapkan lebih stabil dengan kekuatan yang jauh lebi besar daripada amplas manual yang menggunakan tenaga manusia.

  • Kecepatan tinggi

Long belt sander merupakan mesin yang bekerja dengan kecepatan pengamplasan yang tinggi. Sabuk amplas berputar dengan tenaga mesin dengan kecepatan yang bisa diatur dan disesuaikan dengan kebutuhan. Proses pengikisan tidak lagi mengandalkan tenaga manusia karena digunakan dengan menggunakan tenaga motor yang menggerakkan sabuk amplas yang berputar. Penggunaan tenaga mesin ini akan membuat kecepatan proses pengamplasan menjadi sangat tinggi. Dengan penyetelan yang tepat dan operator yang terlatih, mesin ini akan membuat proses pengamplasan bisa dijalankan dengan kecepatan tinggi dan hasil yang konsisten.

  • Relatif fleksibel

Meskipun alat ini menggunakan tenaga mesin, namun alat ini masih memungkinkan pengaturan oleh operator. Pada saat mesin ini bekerja seorang operator dibutuhkan untuk menekan sabuk amplas ke permukaan kayu, sedangkan pengaturan yang lain seperti kecepatan perputaran roll, ukuran grade amplas diatur pada penyetelan mesin. Adanya peran operator ini membuat alat ini menjadi lebih fleksibel, alat ini bisa digunakan untuk melakukan proses pengamplasan pada benda-benda denga ukuran yang lebih bervareasei, mulai dari papan dengan ukuran yang panjang dan lebar sampai dengan komponen-komponen dengan ukuran kecil tanpa membutuhkan penyetelan mesin yang rumit. 

Mesin amplas ini bisa juga digunakan untuk pekerjaan pengamplasan pada panel-panel dengan ukuran tebal yang tidak seragam. Alat ini merupakan mesin yang efektif untuk pengamplasan pada papan panel dari veneer, mdf atau engineering wood, atau komponen-komponen kecil yang datar seperti kak-kaki, atau komponen-komponen lain yang datar. Dalam beberapa kasus, mensin amplas ini bahkan bisa digunakan untuk melakukan pengamplasan pada permukaan yang bergelombang.

  • Hasil pengamplasan yang halus

Mesin amplas ini menggunakan roll yang berputar sebagai alat untuk melakukan pengamplasan sehingga proses penggosokan pada permukaan terjadi dengan lebih sempurna dibandingkan  dengan wide belt sander. Karena itu alat ini bisa menghasilkan permukaan yang lebih rata dan halus. 

Kekurangan dari long belt sander

- Hanya cocok untuk produk yang datar

Mesin ini didesign untuk benda-benda dengan bentuk yang datar seperti papan-papan panel, papan engineering wood seperti veneer, mdf, particle board, atau komponen-komponen yang memiliki permukaan yang datar. Meskipun mesin ini masih bisa digunakan untuk benda dengan permukaan yang tidak datar, namun relative terbatas pada benda dengan bentuk papan atau komponen datar. Benda-benda dengan bentuk-bentuk melengkung seperti kaki kursi, posh, atau bentuk-bentuk ukiran tidak bisa diamplas dengan mesin ini. 

  • Tidak bisa digunakan untuk kalibrasi

Karena pengkisan permukaan diatur secara manual, maka mesin amplas ini tidak cocok untuk kalibrasi (membentuk ketebalan yang rata) pada papan panel. Proses pengikisan pada papan panel tidak bisa diharapkan seragam di setiap bagian panel karena akan tergantung pada kerja operator. Mesin amplas ini lebih cocok digunakan sebagai proses amplas akhir (finishing) yang bertugas untuk menghaluskan dan mempersiapkan permukaan sebelum proses finishing. Apabila diinginkan membentuk permukaan dengan ketebalan yang sama, maka alat yang lebih tepat adalah WBS (wide belt sander), untuk informasi selengkapnya silakan lihat di : wide belt sander

  • Resiko terjadinya “burnt”

Burnt adalah istilah untuk permukaan yang terlalu halus atau terlalu licin akibat dari digosok terlalu banyak apalagi apabila digunakan sabuk amplas yang terlalu halus. Pengamplasan dengan amplas yang terlalu halus atau amplas dengan abrasive yang sudah habis akan membuat bulu-bulu kayu di permukaan tertidur dan melekat pada permukaan kayu. Hal ini membuat permukaan menjadi “licin” namun tidak rata, akibatnya akan mengakibatkan masalah pada proses finishing. Permukan kayu yang licin tidak akan menyerap bahan finishing dengan baik, sehingga mengakibatkan masalah pada finishing seperti masalah warna yang tidak rata atau masalah adhesi finishing. 

Hal-hal yang perlu diperhatikan pada penggunaan mesin amplas long belt sander

  • Gunakan grade amplas yang sesuai

Pengamplasan pada prinsipnya adalah pengikisan permukaan dengan menggunakan serbuk amplas (abrasive). Salah satu factor penting untuk keberhasilan dari proses pengamplasan adalah pemilihan grade amplas. Pastikan sabuk amplas yang dipilih mengikuti kaidah dari prinsip pengamplasan yaitu pengamplasan secara bertahap dari grade amplas yang kasar dan diikuti dengan grade amplas yang lebih halus sampai pada tingkat kehalusan yang diinginkan. Pada industi mebel kayu, mesin amplas ini lebih banyak digunakan sebagai amplas finishing yaitu pengamplasan terakhir sebelum proses finishing dengan menggunakan amplas dengan grade yang halus, sedangkan proses pengamplasan awal dilakukan dengan mesin yang lain (wide  belt sander).

Pengamplasan dengan grade amplas yang terlalu halus yang dipaksakan malah bisa mengakibatkan “burnt” (permukaan yang terlalu licin) yang mengakibatkan masalah pada proses aplikasi bahan finishing diatasnya. Pastikan pengamplasan dilakukan sewajarnya dan tidak berlebihan, dengan menggunakan grade amplas yang tepat. Hindari penggunaan sabuk amplas yang sudah tumpul, ganti amplas yang sudah tumpul dengan amplas yang masih tajam dan bisa mengukis permukaan dengan baik.

  • Faktor keamanan

Mesin amplas ini bagian yang berputar yang beresiko untuk mengakibatkan cedera apabila mengenai anggota tubuh manusia, karena itu mesin ini harus ditangani dan dijalankan dengan hati-hati. Setiap operator yang menjalankan mesin ini harus mengenali mesin ini dengan baik dan mematuhi petunjuk keamanan dan keselamatan dari mesin ini. Pelajari cara kerja, pastikan setiap orang yang menangani mesin ini mengikuti petunjuk keselamatan yang ada, sedikit saja kecerobohan yang dilakukan bisa mengakibatkan masalah cedera yang fatal. 

Mesin ini juga akan menghasilkan serbuk kayu, karena itu mesin ini mestinya juga dilengkapi dengan alat penangkap debu (dust collector). Operator juga diwajibkan untuk mengenakan masker untuk mencegah masuknya debu ke saluran pernapasan yang bisa mengganggu kesehatan dalam jangka panjang.



Buku yang berisi pengetahuan dan praktek-praktek praktis mengenai finishing mebel
Merupakan salah satu buku wajib bagi anda pelaku dan pemerhati finishing mebel

 more info : klik disini